Pemerintah Indonesia Apresiasi Australia Atas Penyaluran Tahap Tiga 1,2 Juta Vaksin Astrazeneca

- 20 November 2021, 09:59 WIB
Ilustrasi Beragam Vaksin Covid-19.
Ilustrasi Beragam Vaksin Covid-19. /PIXABAY/Rio Lefubun/

KABAR KEI - Sebanyak 1,2 juta dosis vaksin astrazeneca tiba di tanah air, vaksin tersebut diterima dari Australia yang dengan sukarela memberikan donasi untuk tahap ke - 1,2,3 kepada Indonesia.

Hal ini Tentunya menjadi sebuah hubungan kerjasama Kemitraan Strategis Kompherensip yang baik antara Indonesia dan Australia dengan hubungan penyaluran vaksin dose sharing ini.

Seperti dikutip Kabar Kei dari pikiran-rakyat.com hal tersebut disampaikan oleh direktur Asia Timur dan Pasifik Kementerian Luar Negeri Santo Darmosumarto.

Baca Juga: Kapolres Belitung Timur Sambut Juga Dampingi Kunker Menteri Desa PDT dan Transmigrasi

"Harapannya kerjasama ini akan berkontribusi bagi upaya memperkuat pemulihan ekonomi di kedua negara termasuk guna memulai kembali perjalanan dua arah antara perbatasan" Rabu, 17 November 2021.

Untuk diketahui, Pemerintah Australia telah beberapa kali menyalurkan donasi vaksin kepada Indonesia, pada penyaluran pertama tertanggal 20 Oktober 2021, dan pada penyaluran kedua pada Kamis 11 November 2021.

Untuk masing-masing penyaluran yang diterima sebesar 1,2 juta dosis, sehingga untuk tahap kali ini sudah untuk ketiga kalinya penyaluran donasi yang diberikan oleh Austrarilia.

Baca Juga: Salurkan Bansos Ke Pekerja Seni, Kapolri Berharap Ringankan Beban Para Pekerja Seni

Terkait hal tersebut pemerintah Indonesia sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada pemerintah Australia atas kedatangan vaksin ini, hal tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Jenderal informasi dan komunikasi Publik Kementerian komunikasi dan Informatika Usman kansong.

Halaman:

Editor: Mario Marlon


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x