Elkan Baggott Pemain Berdarah Indonesia, Yang Kagumi Rekan Timnas Garuda

11 Januari 2022, 07:16 WIB
Mengenal Elkan Baggott, Pemain Kelahiran Thailand Tapi Memilih Bermain untuk Indonesia di Piala AFF 2020 /instagram Elkanbaggot/

KABARKEI.COM - Pemain berdarah Indonesia yang diikut sertakan dalam pagelaran AFF 2020 Elkan Baggott mengakui kedekatanya bersama pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia.

Elkan Baggott diketahui sangat ramah dan cepat bergaul bersama rekan Timnas lainya sehingga tidak heran bila kedekatannya dengan 4 pemain Timnas sangatlah dekat. 

Elkan Baggott juga baru memulai debut pertamanya bersama Timnas garuda setelah dipilih pelatih asal Korea Selatan Shin Tae Yong untuk tampil di Piala AFF 2020 lalu.

Baca Juga: Update Ramalan Zodiak 11 Januari 2021, Nasib Cinta Scorpio yang Baru, Libra Nyelesain Masalah Sagitarius?

Pemain dengan postur tinggi badan 194 cm itu tampil cukup memukau, terutama saat menghadapi timnas Malaysia.

Ia mencetak satu gol pertamanya di laga tersebut, setelah memanfaatkan tendangan sudut dari Evan Dimas.

Berhasil masuk skuad senior di usia yang terbilang muda, Elkan Baggott mengaku bangga menjadi bagian dari negara Indonesia, khususnya dengan bermain untuk timnas.

Baca Juga: Update Ramalan Zodiak 11 Januari 2021, Leo Mampu Bangun Karir Hari Ini, Cinta Virgo Baik, Cancer Bersiaplah...

“Saya memilih Indonesia karena keluarga paling dekat ibu saya semuanya berasal dari Indonesia dan saya ingin mewakili mereka dan negara saya,” kata Elkan Baggott, dilansir di kanal Youtube PSSI TV, yang diunggah pada 10 Januari 2022.

Seperti dimuat Gowapost.com dengan judul "Elkan Baggott Buka-bukaan Komunikasi Antar Pemain Timnas Indonesia, Sebut 4 Nama Jadi Teman Dekatnya"

Bermain di baris pertahanan tim, pemain kelahiran Bangkok Thailand tersebut mengidolakan Nova Arianto sebagai salah satu pemain Indonesia favoritnya.

Baca Juga: Update Ramalan Zodiak 11 Januari 2021, Kamu Harus Peka Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ia terinspirasi dari kiprah sang asisten Shin Tae Yong itu, setelah bertukar informasi dengan rekan-rekan di timnas Indonesia.

Selama mengikuti pemusatan latihan dengan skuad senior, Elkan akhirnya mulai merasakan sulitnya menjalin komunikasi dengan pemain Indonesia lainnya.

Belum begitu fasih berbahasa Indonesia, mendorongnya untuk meminta bantuan dari pemain lain seperti Ryuji Utomo.

Baca Juga: Update Ramalan Zodiak 11 Januari 2021, Aries, Gemini dan Taurus, Rejeki Kalian Berilmpah Hari Ini

“Saya akan menemui salah satu pemain, seperti Ryuji Utomo. Dia berkomunikasi dengan bahasa Inggris dan Indonesia yang baik. Juga Ezra, mirip dengan saya. Hanya bisa sedikit berbahasa Indonesia,” ujar Elkan Baggott.

Dirinya dekat dengan Ezra Walian karena mereka selalu berada di satu ruangan selama mengikuti program timnas Indonesia.

Selain dua nama tadi, Elkan Baggott juga sering berkomunikasi dengan Victor Igbonefo dan Evan Dimas.

Baca Juga: Resep Kuliner Rawon Buntut, Nyaman di hati Kenyang di Perut

Dia mengatakan Victor selalu punya pengalaman lucu dan menarik yang dibagikan bersama pemain lainnya.

Sementara Evan Dimas, dianggapnya sebagai kapten yang luar biasa.

“Saya juga berteman baik dengan Victor. Evan juga, kapten Evan. Sang kapten yang luar biasa,” kata Elkan Baggott.

Baca Juga: Penyanyi Dangdut Velline Chu Ditangkap Karena Narkoba

4 pemain tersebut diakui Elkan sebagai teman dekatnya karena faktor bahasa. Menurutnya, salah satu kelemahan skuad timnas saat ini adalah faktor komunikasi.

Elkan merasa perlu adanya suatu siasat untuk memperbaiki beragam bahasa yang digunakan para pemain timnas, terutama ketika sedang menjalani pertandingan.*** (Andi Novriansyah / Gowapos)

Editor: PL

Sumber: Gowa Pos

Tags

Terkini

Terpopuler